Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

7 kesalahan blogger pemula yang wajib dihindari

Kesalahan blogger pemula
7 kesalahan blogger pemula yang harus dihindari!
Menjadi blogger yang memiliki traffic blog tinggi dan juga berpenghasilan besar bukanlah perkara yang mudah. Perlu perjuangan dan proses yang panjang untuk mendapatkan itu semua.

Karena menjadi blogger juga bisa menguntungkan, maka dari itu beberapa orang mulai tertarik terjun ke dunia blogger. Namun banyak dari para blogger pemula masih melakukan kesalahan. Maka dari itu kami akan membahas seputar kesalahan blogger pemula yang sering di lakukan dan harus dihindari.

Baca juga: penyebab artikel blog tidak muncul di SERP google

7 Kesalahan blogger pemula yang sering dilakukan dan harus dihindari

Kesalahan dari para blogger pemula memang cukup banyak namun yang biasanya sering dilakukan ada kurang lebih 7 kesalahan. Apa saja kesalahan yang sering dilakukan? Yuk, simak pembahasan berikut ini.

1. Berorientasi pada penghasilan

Kesalahan blogger yang pertama adalah terlalu berorientasi pada penghasilan (uang), ataupun hanya berorientasi pada bagaimana blog bisa diterima google AdSense.

Memang tidak ada salahnya mengharap penghasilan dari blog yang di kelola, namun jika anda berharap blog anda bisa menghasilkan uang dalam waktu relatif singkat, maka pasti anda akan kecewa bila blog anda tidak dapat menghasilkan.

Karena para blogger profesional tidaklah meraih kesuksesan di dunia blogger dalam waktu yang singkat. Bahkan mereka butuh bertahun tahun, atau bahkan pernah mengalami down atau jatuh untuk meraih kesuksesan dalam dunia blogger.

Saran dari kami jangan dulu berorientasi pada penghasilan. Fokuslah pada menulis, SEO, Backlink, dan traffic blog. Dan kemudian barulah penghasilan adalah buah dari kerja keras anda.

2. Niche blog tidak sesuai kemampuan

Untuk bisa menjadi blogger yang profesional butuh suatu topik khusus yang disebut niche blog. Kesalahan dari para blogger pemula ini adalah niche yang mereka pilih tidak sesuai dengan kemampuan atau minat.

Padahal memilih niche blog yang sesuai dengan kemampuan sangatlah penting dikarenakan itu bisa membuat mereka lebih bisa mengelola niche mereka.

Baca juga: rekomendasi niche blog yang dapat menguntungkan blog anda

3. Tidak melakukan riset kata kunci

Kesalahan blogger pemula yang selanjutnya tidak melakukan riset keyword. Padahal melakukan riset keyword adalah salah satu upaya optimasi SEO terutama dari mesin pencari google.

Banyak dari blogger ini berfikir bahwa melakukan reset keyword melelahkan. Memang benar, melelahkan! Namun ini harus dilakukan untuk mencari kata kunci yang tepat pada artikel anda.

Baca juga: cara riset keyword yang benar dalam SEO

4. Membuat artikel yang tidak SEO

Membuat artikel yang SEO friendly adalah mutlak dalam membuat sebuah konten untuk blog supaya artikel blog anda mudah di terindeks google dan juga agar blog disukai google.

Nah kesalahan dari blogger pemula itu adalah sering membuat artikel asal asalan, atau hanya yang penting post artikel. itu salah besar, maka dari itu mulailah belajar membuat artikel yang SEO friendly.

Baca juga: mudah! cara membuat artikel yang SEO friendly

5. Menggunakan template Bawaan

Menggunakan template bawaan blogger/blogspot atau WordPress juga merupakan kesalahan meskipun tidak fatal. Mengapa demikian? Kerena pengunjung akan lebih suka dan percaya dengan blog yang menggunakan template yang bagus, simpel, dan profesional.

Bila belum bisa membeli template yang premium, maka setidaknya usahakan menggunakan template gratis yang responsif dan SEO friendly. Dan setelah memilih template yang bagus maka lakukan pengaturan template agar hasilnya lebih maksimal.

6. Tidak konsisten dan mudah menyerah

Kesalahan blogger pemula yang sering dilakukan bahkan juga dilakukan oleh blogger lama adalah mereka tidak konsisten. Terutama konsisten dalam hal update konten artikel.

Penyebab tidak konsisten juga dipengaruhi sifat yang mudah menyerah. Mungkin menyerah karena blog tak kunjung diterima google AdSense. Oleh karena itu menjadi blogger juga harus menanamkan sifat tidak mudah menyerah dan juga sifat sabar.

Baca juga: cara agar blog tetap ramai, meski jarang post artikel

7. Tidak mau belajar SEO

Kesalahan blogger yang terakhir adalah tidak mau belajar SEO.  Mereka menganggap bahwa belajar SEO itu sulit. Memang sulit, tapi harus di lakukan. Nah, akibat dari tidak mau belajar SEO ini akan berpengaruh pada traffic blog.

Penutup

Nah, itu tadi pembahasan kami tentang 7 kesalahan blogger pemula yang wajib kamu hindari. Teruslah belajar menjadi seorang blogger yang profesional.Semoga artikel kami bermanfaat. Bagikan artikel jika merasa bermanfaat

Post a Comment for "7 kesalahan blogger pemula yang wajib dihindari"